Sukabumi, Kota Kecil yang Menyejukkan Hati
Suka dan bumi, apa yang
kalian pikirkan ketika mendengar dua kata tersebut? Suka merupakan kata sifat
yang berarti senang. Bumi merupakan kata benda yang berarti tanah atau bumi.
Sehingga kedua kata tersebut memiliki arti bumi yang disukai atau bumi yang
disenangi. Jika kedua kata tersebut digabungkan maka akan menjadi “Sukabumi”
merupakan salah satu kota kecil di Jawa Barat. Terletak di kaki Gunung Gede dan
Gunung Pangrango dengan ketinggian 584 meter di atas permukaan laut dan suhu
maksimum 29° C membuat kota kecil ini menjadi sejuk dan nyaman untuk
disinggahi. Meskipun tidak sebesar kota Bandung, Sukabumi memiliki ke
unikan dan daya tarik tersendiri.
Penasaran dengan apa saja yang disajikan kota Sukabumi? Mari kita simak ulasan
berikut ini.
Mengunjungi suatu kota,
tidak afdol kalau kita belum mencoba makanan khas yang terkenal di kota
tersebut. Sukabumi memiliki kue khas yang sama dengan Jepang, yaitu kue mochi.
Hanya saja mochi khas Sukabumi ini memiliki bentuk yang lebih kecil. Untuk
menemukan kue khas ini, kita harus menuju ke jalan Kaswari. Suasana di jalan
ini mengingatkan kita dengan suasana di jalan Pathuk Jogjakarta. Hampir setiap
rumah di jalan Kaswari memproduksi kue mungil ini. Namun yang paling terkenal
adalah mochi lampion. Ada banyak varian mochi yang diproduksi. Selain kacang
tanah, ada berbagai macam isi diantaranya coklat, keju, kacang merah, durian,
strawberry hingga es krim. Semua varian sukses memanjakan lidah penikmatnya.
Ingin makanan yang
lebih mengenyangkan dan tidak kalah unik dengan kue mochi? Kita bisa mampir ke nasi
mamih ungu yang terletak di jalan Brawijaya. Biasanya kita sering menjumpai
nasi dengan warna putih, kuning dan merah tapi di nasi mamih ungu ini kita akan
melihat nasi dengan warna yang berbeda yakni ungu. Warna ungu pada nasi ini
berasal dari ubi ungu dan rasa nasi mirip dengan nasi uduk. Ditemani dengan
ayam goreng, tahu-tempe goreng, sayuran dan sambal, membuat paket nasi ungu ini
menjadi pilihan yang tepat di saat kelaparan.
Setelah menikmati beberapa makanan khas
Sukabumi yang memanjakan lidah dan perut, saat nya kita menuju lokasi untuk
memanjakan mata dan pikiran.
Setiap kota pasti
memiliki taman kota yang dijadikan kebanggaan dan menjadi pusat kegiatan
rekreasi warga kota. Taman Digital, adalah taman sekaligus alun-alun yang
dimiliki oleh kota Sukabumi. Di taman ini warga bisa menikmati akses internet
yang terjangkau dan cepat. Selain berekreasi, warga bisa berselancar di dunia
maya tanpa batas. Lokasi taman digital ini berdekatan dengan masjid raya
Sukabumi, sehingga warga tidak perlu repot mencari tempat ibadah saat sedang
asyik menikmati fasilitas internet di taman digital.
Taman kota memang asyik
untuk dikunjungi tapi taman rekreasi lebih menarik untuk didatangi. Sukabumi mempunyai
taman rekreasi yang terkenal sejak jaman belanda yaitu Selabintana. Lokasi Taman Rekreasi Selabintana ini berada
di kaki Gunung Gede – Pangrango, Kecamatan Sukabumi. Selain fasilitas rekreasi
yang cukup memadai, hamparan rumput hijau seluas mata memandang ditambah dengan
pemandangan gunung Gede dan pepohonan
pinus yang besar dan rindang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang
berkunjung ke taman rekreasi ini.
Tidak jauh dari taman
rekreasi Selabintana, terdapat tempat wisata lainnya yaitu Pondok Halimun. Jika
mendengar kata pondok, pasti pikiran kita akan tertuju pada suatu tempat
penginapan sederhana. Namun pondok Halimun di Sukabumi ini merupakan kawasan
bumi perkemahan yaitu bumi perkemahan Elang Jawa, bumi perkemahan Cipelang dan
bumi perkemahan Halimun. Perjalanan menuju pondok Halimun ini cukup terjal dan
jalannya banyak yang berlubang sehingga membutukan tenaga ekstra untuk mencapai
lokasi camping ground. Tapi usaha
keras menuju ke lokasi pondok Halimun terbayar dengan pemandangan perkebunan
teh dan pemandangan kota Sukabumi yang begitu mempesona.
Masih di wilayah
Selabintana, kita juga bisa menemukan objek wisata yang lebih modern
dibandingkan dengan dua objek wisata sebelumnya yakni Ryzzy Azzahra
Waterpark. Waterpark ini dibangun di atas lahan seluas 1,2
hektar dan mulai dibuka pada tahun 2011. Ryzzy Azzahra Waterpark menyuguhkan berbagai
macam wahana seperti water slide, shocking andrenalin, terowongan, snow hill,
dan kolam waterboom serta masih banyak lagi yang lainnya. Berada di dataran
tinggi Sukabumi dengan suasana yang sejuk dan asri ditambah dengan wahana dan
fasilitas yang lengkap membuat objek wisata ini semakin digemari wisatawan
ketika berkunjung ke kota Sukabumi.
Bagaimana, menarik
bukan? Kini kamu tidak perlu ragu lagi, jika ingin menyejukkan hati dan pikiran
segera berkemas dan bergegas menuju kota Sukabumi.
Komentar
Posting Komentar