Bali, Pulau Eksotis Nan Menawan
Liburan! Satu kata ajaib yang
bisa mengubah mood kita menjadi lebih
baik. Rutinitas sehari-hari yang menguras tenaga dan pikiran hingga membuat
kepala penat bisa terobati dengan
liburan. Beruntung nya kita yang tinggal di negara kepulauan, Indonesia. Mengapa? Karena Indonesia memiliki banyak
pulau dengan kondisi geografis yang beragam. Masing-masing pulau memiliki
keindahan yang begitu mempesona dan menarik untuk dikunjungi. Salah satunya
adalah pulau Bali.
Siapa yang tidak kenal
pulau Bali? Begitu banyak hal yang membuat pulau Bali menjadi surga dunia bagi para
wisatawan. Pulau yang terkenal dengan pulau dewata ini memiliki banyak tujuan wisata
alam maupun budaya yang menjadi daya
tarik bagi wisatawan dalam negeri maupun wisatawan luar negeri. Tidak perlu jauh-jauh berlibur ke luar negeri,
tempat wisata di Bali ini tidak kalah menarik untuk kalian kunjungi, loh!
Charly’s
Chocolate Factory
Pernah lihat film Willy
Wonka & The Chocolate Factory,
kan? Film yang menceritakan
tentang seorang pecinta coklat bernama Willy Wonka yang mendirikan pabrik
coklat dan mengundang beberapa orang anak untuk masuk dan menikmati coklat di
pabriknya melalui golden ticket. Jika
saat itu kalian bermimpi menjadi salah satu anak pemilik golden ticket seperti film tersebut, kini impian kalian bisa
menjadi kenyataan. Di kabupaten Karangasem, Bali, tepatnya di Jl. Pantai Jasri,
seorang Amerika bernama Charles “Charly” Esperito mendirikan sebuah pabrik
coklat yang terbuat dari bambu. Di Charly’s Chocolate Factory ini kita bisa
melihat menikmati beraneka hasil produksi dari biji coklat, kakao. Mulai dari coklat yang bisa dikonsumsi hingga
coklat yang diproses menjadi sabun.
Selain hidangan coklat
yang begitu menggoda, di tempat ini juga ada ayunan besar di bagian luar
yang menghadap langsung ke arah laut.
Sambil bersantai di ayunan, pengunjung bisa menikmati pemandangan laut Bali
yang begitu Indah. Berita baiknya, kalian tidak perlu memiliki golden ticket untuk masuk ke Charly’s
Chocolate Factory ini. Hanya dengan menyiapkan selembar uang Rp 10.000,- kalian
bisa mewujudkan keinginan untuk masuk ke pabrik coklat ini.
Bali
Treetoop Adventure
Jangan bilang kalian
petualang sejati sebelum mencoba tempat keren yang satu ini. Bali Treetop
Adventure, tempat uji adrenalin ini berlokasi di Bali Botanical Garden, Candi
Kuning, Tabanan, Bali. Mengusung konsep petualang, sejumlah sirkuit dan
permainan yang penuh tantangan disuguhkan. Tempat ini menjadi tempat yang
menyenangkan untuk menguji ketangkasan. Ada sejumlah rintangan yang harus
dilalui tapi tetap mengasyikkan. Kalian bisa meluncur dan bergelantungan dari satu pohon ke pohon
lainnya sambil menyaksikan keindahan hutan dan danau.
Untuk awal percobaan, setiap peserta wajib
melakukan satu permaian dengan didampingi oleh instruktur untuk memastikan
peserta sudah mengerti cara pengunaan alat. Setelah fase tersebut berhasildilalui,
selanjutnya peserta bebas memilih semua permainan, lebih disarankan untuk
mencoba level paling mudah/ ringan terlebih dahulu.
Beberapa fasilitas untuk wisata petualangan di
Bali Treetop Adventure Park Bedugul ini, antara lain:
- · Tujuh buah sirkuit dengan ketinggian 2-20 meter untuk anak-anak, sirkuit ini berhubungan dari satu pohon-ke pohon lainnya. Setiap level memiliki tantangan berbeda sesuai umur kalian.
- Sebanyak 72 permainan uji nyali diantaranya Flying Fox, spider nets, tarzan jumps dan flying swings dan untuk permainan flying fox memiliki panjang sekitar 160 meter.
Seru sekali kan? jika kalian mau berkunjung ke tempat keren ini,
kalian bisa memilih paket-paket tour yang disediakan. Harga tiket masuk ke Bali
treetop Adventur park ini dibanderol mulai harga Rp 170.000,- / orang.
Bagaimana, menarik
bukan? Tidak perlu jauh-jauh terbang ke luar negeri untuk menikmati waktu
liburan, karena surga dunia bagi wisatawan ada di negara tercinta kita,
Indonesia.
Komentar
Posting Komentar